Baju Termahal di Dunia Sepanjang Sejarah

Baju Termahal di Dunia Sepanjang Sejarah

Baju atau pakaian adalah salah satu kebutuhan primer manusia. Baju selain berfungsi untuk melindungi tubuh juga berfunsi sebagai simbol status, kedudukan atau jabatan seseorang. Sering kali orang melihat gaya busana seseorang untuk menilai status sosialnya.
Banyak juga orang yang ingin mengangkat citra diri dan status sosial dengan menggunakan baju yang dia gunakan. Dari memilih baju dari merk – merk terkenal, model baju yang tidak pasaran dan harga baju yang fantastis. Kali ini kita akan membahas tentang baju – baju termahal di Dunia. Sebagian besar baju – baju ini mahal bukan hanya karena model, merk dan bahannya tapi karena juga dihiasi oleh perhiasan seperti emas atau berlian. Inilah 6 baju termahal di Dunia :
  1. Baju Jas Alexander Amosu
Jas buatan desainer Alexander Amosu ini memiliki harga yang sangat fantastis yaitu kurang lebih USD 1,1 Milyar. Harga yang cukup mahal untuk sebuah setelan jas. Jadi, apa yang membuatnya mahal? Usut punya usut katanya jas ini menggunakan bahan khusus yaitu bulu binatang vicuna. Binatang ini kabarnya hanya memproduksi bulu 3 tahun sekali. Selain itu juga menggunakan wol dari bulu binatang qivuk yang juga terkenal mahal. Wow, luar biasa bukan? Dari sini pun sebenarnya sudah menjawab alasan kenapa baju ini bisa mencapai harga yang luar biasa. Tapi tidak berhenti sampai disini masih alasan lagi kenapa jas ini memiliki harga yang fantastis. Ternyata jas ini juga dihiasi dengan 9 buah kancing emas 18 karat dan sebuah berlian. Jas ini dibuat dengan dirajut selama 80 jam dan butuh 5.000 jahitan mendetail. Berminat untuk membelinya?

  1. Baju Nightngale of Kuala Lumpur
Baju kedua yang memiliki harga mahal adalah baju Nightngale of Kuala Lumpur. Baju ini dipasarkan di Kuala Lumpur Malaysia. Sebenarnya baju ini memiliki model yang sederhana yang membuatnya istimewa adalah hiasan dibaju ini. Jadi, baju ini memiliki 750 berlian sebesar 70 karat di setiap potongnya. Tidak heran apabila akhirnya baju ini dibrandol dengan harga USD 30 juta.

Advertisement
  1. Baju Pengantin Berlian
Dari nama pasti sudah terjawab kenapa baju ini termasuk salah satu baju termahal di Dunia. Ya, betul baju pengantin ini bertabur 150 karat berlian asli. Baju ini dipatok dengan harga USD 12 juta.

  1. Baju Yumi Katsura
Ini juga merupakan sebuah baju pengantin rancangan seorang desain jepang bernama Yumi Katsura. Pernikahan dianggap sebagai sesuatu yang spesial jadi di hari yang spesial orang juga ingin menggenakan sesuatu yang spesial pula pastinya. Dan baju pengantin yang satu ini bisa menjadi salah satu yang spesial. Baju pengantin dengan harga USD 8,5 juta ini dihiasi dengan 1000 mutiara maupun berlian berkilauan dan emas putih 5 karat. Baju pengantin ini pun dikabarkan hanya diproduksi 5 buah saja.

  1. Baju Pengantin Bulu Merak
Baju pengantin satu ini bukan Cuma mahal tapi juga unik. Siapa yang tidak tahu keindahan dari bulu merak. Bisa dibayangkan betapa indah dan elegannya baju yang satu ini. Baju dengan harga USD 1,5 juta ini dibuat dengan menggunakan 2.000 bulu merak yang disusun rapi.



http://serumenarik.com/inilah-6-baju-termahal-di-dunia-sepanjang-sejarah/
11 Merek Pakaian Paling Mewah Termahal Di Dunia Tahun 2015

11 Merek Pakaian Paling Mewah Termahal Di Dunia Tahun 2015

11 Merk Pakaian Paling Mewah dan Termahal Di Dunia Tahun 2015
Apa kamu termasuk selektif dalam memilih outfit? Memang ketika membeli pakaian, apa sih yang biasanya dipertimbangkan?
Zaman sudah berkembang. Segala sesuatu serba sempurna, matching dan stylish. Termasuk juga soal cara berpakaian. Semua orang ingin menampilkan kesan yang baik serta berkarakter. Hal ini kemudian ‘tercium’ oleh beberapa merek atau perusahaan khusus pakaian. Mereka sebisa mungkin menggaet hati pelanggan. Tak hanya perempuan saja, melainkan laki-laki juga. Lengkap. Dari mulai dewasa, anak-anak, remaja sampai orang tua juga.
Namun sebagai konsumen, kita kadang merasa bingung. Bagaimanapun, produsen pakaian itu sangat banyak. Semua juga menjanjikan kualitas dan ketahanan outfit. Untuk itu, kita mesti jeli melihat brand mana yang bisa dipercaya. Di zaman sekarang, nama brand amat berpengaruh dalam meningkatkan gengsi seseorang. Semakin popular dan menjadi trend, maka publik semakin memberi kepercayaan dan rasa segan tersendiri pada brand tersebut. Pembeli benar-benar mencari kenyamanan, kualitas dan ‘nama besar’ di balik outfit yang dipakainya.
Nah, untuk merek-merek ternama dunia tersendiri memang ada banyak. 11 diantara akan kami bahas sekarang. Jom!

1. Prada

Mario Prada mendirikan brand ini pada tahun 1913. Prada fokus pada pakaian, aksesoris pakaian, aksesoris rambut, perhiasan, bikini & blouse, parfum, sepatu, tas tangan, dsb. Seiring berjalannya waktu, Prada menjelma menjadi brand asal Italia yang begitu ternama. Kali ini Miuccia Prada, cucu termudanya Mario Prada, tampil sebagai kepala perusahaannya. Di tangannya, Prada konsisten menjamin mutu, kualitas dan desainnya yang luar biasa.

2. Gucci

Brand asal Italia ini sangat popular, lebih lagi karena barang-barang kulitnya. Mereka memiliki lebih dari 1000 toko di dunia. Gucci pun berhasil merangkul kepercayaan masyarakat. Pada tahun 1920, Guccio Gucci mendirikan perusahaan ini di Florence, Italia. Mereka menawarkan barang-barang dari kulit serta outfit-outfit dengan desain khas. Tentu kualitasnya begitu tinggi. Ada jam tangan, sepatu dan perhiasan. Mereka juga memiliki produk lain berupa pakaian, aksesoris pakaian, minyak wangi dan alas kaki. Di tahun 1940, anak cikal dari Guccio Gucci, Aldo Gucci, mengakuisisi perusahaan ini. Lalu pada tahun 1940, seorang desainer berbakat bernama Tom Ford bergabung dan semakin melambungkan brand ini.

3. Louis Vuitton
via : pinterest.com
Louis Vuitton Malletier lebih akrab disebut sebagai Louis Vuitton atau LV saja. Merek yang sudah begitu akrab untuk urusan fashion. Bahkan beberapa selebritis dunia memilih merek ini untuk keseharian mereka. Sebut saja Angelina Jolie, Lady Gaga, Kim Kardashian, Sarah Jessica Parker, dsb. Brand ini sendiri berasal dari Paris, Prancis. Mereka menawarkan barang berupa tas, koper, parfum, pakaian, dsb. Tentunya dengan kualitas top.

Louis Vuitton Malletie, seorang entrepreneur dan desainer asal Prancis, yang mendirikan Louis Vuitton ini. Tepatnya di tahun 1852. Semenjak beroperasi, merek ini sudah mencuri perhatian dunia dan menjadi salah-satu brand papan atas juga. Produknya mewah, stylish dan elegan. Karenanya banyak yang begitu bangga ketika mengenakan outfit, kacamata, sepatu, dll yang memiliki brand ini.

4. Burberry

Pada tahun 1856, Thomas Burberry mendirikan brand ini di Basingstoke, Hampshire. Selain menawarkan kualitas bagus, brand ini juga dinilai lebih bisa memangkas harganya. Beberapa produk yang mereka tawarkan meliputi aksesoris parfum, parfum, perhiasan, dsb. Sekarang ini, Burberry sudah memiliki ‘rumah’ di berbagai wilayah di Asia, Eropa dan Amerika. Brand mewah asal Inggris ini tak hanya memberikan produk dari desainer, tapi ada juga yang non-desainer. Entah itu pakaiannya, kosmetiknya, kacamatanya, dsb. Istimewanya, Burberry menerima sertifikat “Royal” dari Pangeran Charles di Wales serta dari Ratu Elizabeth II di Inggris Raya.

5. Dolce & Gabbana aka “D&G”

Dolce & Gabbana atau sering disingkat D&G menjadi salah-satu merek asal Italia lain, yang tak kalah popular. Disebut D&G karena memang pendirinya ada dua orang bernama Domencio Dolce dan Stefano Gabbana. Siapa sangka, singkatannya jadi legenda tersendiri. Merek yang banyak difavoritkan orang ini pun semakin mengharumkan namanya dengan penawaran barang yang berkualitas, orisinal, stylish dan mewah. Tak heran kalau beberapa selebritis juga mengenakan produk dari D&D ini.

6. Chanel

Nama brand ini pun pastinya sudah tidak asing lagi. Outfit karya mereka terkenal begitu stunning dan kekinian. Pada tahun 1909, Coco Chanel mendirikan brand ini. Chanel ini kemudian menjadi salah-satu merek berpengaruh yang menyajikan aksesoris pakaian dan barang-barang mewah lainnya. Coco Chanel sendiri terkenal merupakan desainer yang kreatif dan bisa memberikan yang terbaik untuk kaum pria, wanita serta anak-anak.
Sekarang Karl Lagerfeld yang memimpin operasi Chanel ini. Perusahaan ini semakin mengukuhkan posisinya setelah mereka merekrut beberapa tenaga ahli yang mumpuni di bidangnya. Benar-benar bisa memenuhi selera bagi mereka yang menyukai blouse, rok, pakaian, perhiasan, dsb.